Semester 3

Semester 3

EKS5315
Fiqih Keuangan LKS

Mata kuliah Fikih Keuangan LKS merupakan mata kuliah lanjutan Fikih Muamalah. Adapun pembahasan utamanya ialah dasar-dasar Fikih Muamalah dan prinsip-prinsip fikih ekonomi. Mata kuliah ini menjadi penting karena pembahasannya mencakup akad-akad (transaksi) keuangan kontemporer, dimana jika dalam Fikih Muamalah hanya dibahas dasar-dasar suatu akad yang dilakukan antar personal, maka dalam mata kuliah Fikih Keuangan LKS akan ada pembahasan pengintegrasian antara beberapa akad guna mendukung keabsahan transaksi yang dilakukan antar lembaga keuangan. Sepanjang semester, mahasiswa akan dibekali dengan konsep-konsep fikih muamalah terutama tentang perekayasaan (hiyal) akad dan juga fatwa fatwa terkini DSN-MUI yang menjadi acuan dasar pelaksanaan transaksi keuangan kontemporer. Mahasiswa juga akan diajarkan cara menganalisa penerapan akad-akad tersebut pada lembaga lembaga keuangan syariah.

EKS5320
Ekonomi Makro Islam

Mata kuliah ini menjelaskan dan membedakan antara ekonomi yang bersifat konvensional dan ekonomi yang berlandaskan syariat Islam. Materi mata kuliah ini berisi konsep-konsep ekonomi syariah yang meliputi: Prinsip-Prinsip dalam Ekonomi Syariah; Makro Ekonomi Syariah; Sumber Kekayaan Negara; Analisis Pendapatan Nasional; Teori Konsumsi; Teori Tabungan dan Investasi; Keseimbangan Pasar Uang dan Pasar Barang; Kebijakan Fiskal dalam Ekonomi Syariah; Instrumen Kebijakan Fiskal; Teori Uang; Kurva Permintaan dan Penawaran Agregat; dan Perkembangan Ekonomi Syariah di Indonesia.

EKS5321
Akuntansi Keuangan Syariah

Mata kuliah ini merupakan keterampilan khusus Prodi yang berisi tentang penguasaan konsep dan prinsip dasar akuntansi syariah, penguasaan konsep tentang pengukuran, pencatatan dan penyajian dan pengungkapan transaksi syariah, kemampuan menyusun laporan keuangan, sistem operasional Lembaga Keuangan Syariah (LKS), Laporan Keuangan LKS, Akuntansi untuk Murabahah, Akuntansi Salam, Akuntansi Istishna, Akuntansi Mudharabah, Akuntansi untuk Musyarakah, Akuntansi untuk Ijarah, Mencatat dan menyajikan Sumber Daya dan Jasa, Perhitungan Pembagian Hasil Usaha Bank Syariah.

ESL5104
Praktikum Akuntansi Keuangan Syariah

Mata kuliah ini termasuk keterampilan khusus Prodi yang berisi bagaimana mahasiswa mengaplikasikan materi sistem operasional Lembaga Keuangan Syariah (LKS), Laporan Keuangan LKS, Akuntansi untuk Murabahah, Akuntansi untuk Salam, Akuntansi untuk Istishna, Akuntansi Mudharabah, Akuntansi untuk Musyarakah, Akuntansi untuk Ijarah, Mencatat dan menyajikan Sumber Daya dan Jasa, Perhitungan Pembagian Hasil Usaha Bank Syariah.

ESL5105
Praktikum Teknisi Akuntansi

Mata kuliah ini mempraktekan transaksi dan melakukan pencatatan akuntansi atas transaksi entitas tunggal, membuat buku besar, menyusun neraca percobaan, membuat jurnal penyelesaian, dan mengidentifikasi kesalahan pencatatan dan melakukan jurnal koreksi atas kesalahan tersebut, melakukan rekonsiliasi bank, dan penundaan pengakuan suatu akunentitas tunggal, menyusun laporan keuangan, menghitung rasio keuangan yang terdiri atas rasio profitabilitas, rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio aktivitas dan transaksi lainnya.

EKS5322
Manajemen Keuangan

Mata kuliah Manajemen Keuangan ini merupakan mata kuliah yang cukup komprehensif yang mencakup topik-topik penting yang berkaitan dengan mengelola keuangan suatu perusahaan. Dalam mata kuliah ini mahasiswa diperkenalkan ruang lingkup manajemen keuangan, berbagai macam bentuk laporan keuangan dan menganalisanya, menyusun laporan anggaran kas, mengetahui konsep dasar dari resiko dan tingkat pengembalian dan mengetahui metode konsep portofolio saham untuk meminimalkan resiko, mempelajari investasi jangka pendek dalam modal kerja serta mengetahui peranan nilai waktu dari uang.

ESL5106
Praktikum Manajemen Keuangan

Dalam mata kuliah ini mahasiswa diperkenalkan penyusunan berbagai macam bentuk laporan keuangan dan menganalisanya, menyusun laporan anggaran kas, mengetahui konsep dasar dari resiko dan tingkat pengembalian dan mengetahui metode konsep portfolio saham untuk meminimalkan resiko, Mahasiswa akan diperkenalkan juga dengan berbagai macam metode yang dapat diimplementasikan dalam dunia bisnis, sehingga akan memiliki pengalaman belajar dalam melakukan pengambilan keputusan keuangan sebagaimana yang harus dihadapi oleh seorang manajer keuangan. Keputusan keuangan yang cepat dan tepat sangat penting dalam menciptakan keunggulan kompetitif dalam memenangkan persaingan bisnis.

ESL5107
Praktikum Digital Bank Syariah

Mata kuliah ini masuk dalam kategori keterampilan khusus Prodi yang mempraktekan layanan atau kegiatan perbankan syariah terkait dengan sarana elektronik atau digital milik Bank Syariah, dan media digital milik calon nasabah. Sehingga mahasiswa mampu mengelola informasi, melakukan komunikasi, registrasi, pembukaan rekening, transaksi perbankan, dan penutupan rekening, termasuk memperoleh informasi lain dan transaksi di luar produk perbankan, antara lain nasihat keuangan (financial advisory), investasi, transaksi sistem perdagangan berbasis elektronik (e-commerce), dan kebutuhan lainnya di perbankan syariah. Mata kuliah ini sangat menekankan praktik perbankan secara digital, sehingga mahasiswa diharapkan mampu menggunakan instrumen digital dalam transaksi layanan perbankan.

EKS5324
Produk dan Operasional Bank Syariah

Mata kuliah ini merupakan mata kuliah keterampilan khusus Prodi yang menjelaskan tentang produk perbankan syariah yang dibagi menjadi 3 bagian yaitu produk penghimpunan dana seperti giro, tabungan dan deposito; produk pembiayaan seperti pembiayaan kepemiliakn rumah, kendaraan, multi jasa; dan produk jasa seperti jasa kiriman uang, jasa l/c, gadai emas dan menjelaskan bagaimana operasional bank syariah. Selain itu, dalam mata kuliah ini akan diperkenalkan praktik operasional perbankan Syariah secara digital.

ESL5108
Praktikum Komunikasi & Negosiasi

Mata kuliah ini mempraktikan komunikasi baik secara lisan maupun tulisan dalam berbagai situasi dengan merencanakan, memformulasikan, menyusun dan menerapkan strategi komunikasi dan negosiasi yang efektif dan efisien. Komunikasi dan negosiasi yang dipraktekan dalam mata kuliah ini tidak hanya dilakukan secara konvensional, tetapi juga dilakukan dengan memanfaatkan media-media digital.

EKS5324
Aspek Hukum LKS

Mata kuliah ini berisi tentang pemahaman aspek hukum lembaga keuangan syariah, aspek hukum hubungan bisnis, hak milik intelektual, aspek pajak, lembaga pembiayaan, perizinan dan kepailitan, hukum perikatan dan perjanjian, penyelesaian sengketa bisnis, pelanggaran hukum di dunia maya, kejahatan digital. Selain itu, mata kuliah ini juga mengkaji hukum perbankan Syariah, Asuransi Syariah, Pasar Modal Syariah, Pegadaian Syariah, dan lembaga syariah yang lain.

UKD5203
Kewarganegaraan

Mata kuliah ini bertujuan untuk membahas berbagai masalah yang mendasar dalam ilmu bela negara, khususnya Negara Republik Indonesia. Topik yang dicakup meliputi wawasan nusantara, ketahanan nasional, politik tentang hankamnas dan sistem hankamrata, dan sebagainya untuk mempertebal semangat dalam menjaga hubungan hidup bangsa. Cinta bangsa dicerminkan dengan mengnal dan mencintai seni dan budaya bangsa. Trikrama Universitas Trisakti juga dibahas dalam mata kuliah ini.

Floatin Button